Saturday, January 3, 2015

REVIEW NOVEL BE WITH YOU

REVIEW NOVEL BE WITH YOU


Judul                              : be With You
Author                            : Lovya Diany
Cetakan pertama             : oktober 2014
Ukuran                            : 12x19 cm
Tebal                              : 232 hlm
ISBN                             : 978-602-300-051-7
Penerbit                         : Araska
Tempat terbit                : Yogyakarta.

Review
Seorang adik peremouan mencintai kakak laki-lakinya sendiri, tentu saja itu sebuah hal yang dilarang bukan? Tapi berbeda jika hubungan kakak adik itu hanyalah hubungan kakak angkat dan adik angkat, masih ada kemungkinan bagi mereka untuk bersama. Tapi sayangnya, hubungan cinta seperti itu tak pernah mudah jika yang merasakan cinta itu hanyalah satu pihak saja, atau dalam kata lain hanyalah cinta bertepuk sebelah tangan.
Rae Na adalah gadis yang diadopsi oleh keluarga Kim semenjak usia 7 tahun. Ia merasakan kebahagiaan yang berlimpah di keluarga barunya tersebut. Selain orang tua angkat yang begitu menyayanginya, Rae Napun memiliki kakak angkat bernama Jong Woon, pria tampan dan pintar yang sering membuat banyak wanita terpesona. Dan dari situlah cinta bertepuk sebelah tangan Rae Na dimulai.

Rae Na merasakan perasaan aneh merasuki hatinya. Seiring waktu berlalu, Rae Na baru sadar jika ia mencintai kakak angkatnya sendiri. Tapi ia tak bisa mengungkapkan perasaannya pada Jong Woon karena Jong Woon selalu memperlakukannya sebagai adik kandung. Rae Na takut disebut sebagai adik tak tahu diri karena sudah menyukai kakaknya sendiri, sekalipun kakaknya itu hanyalah kakak angkat. Lalu bagaimana kelanjutan kisahnya? Bisa di baca sendiri hehe.

Sebetulnya novel ini cukup berbeda dari segi tema, mencintai kakak angkatnya sendiri. Tidak ada masalah memang.  Cara penyampaian cerita ini cukup ringan, walaupun ada beberapa diksi yang sulit dimengerti. Namun untunk cerita berlatar korea ini tidak ada kata-kata yang sulit dimengerti.

Cerita ini menggunakan sudut pandang orang ketiga dia sebagai pelaku utama. Dalam pemaparan deskripsi tokoh maupun setting tidak ada masalah. Desain cover serta layout cukup menarik. Tetapi untuk deskripsi sifat tokoh disini bermasalah.


Rae Na diceritakan seorang gadis yg duduk di bangku SMA, tetapi dalam hal sikap serta dialog tidak menunjukkan gadis SMA, bahkan kalau menurut saya cocok untuk gadis berumur 8-10 tahun. Itupun pemikiran sebelum mengetahui bahwa gadis itu duduk di bangku SMA. Seperti halnya untuk karakter Jung Woon. Saya rasa, walaupun berbasic Korea. Yang namanya umur tetap bersikap sesuai umur. Ini saya rasa menjadi kekurangan novel. Apabila disesuaikan akan lebih bagus lagi dan penyampaian pesan kurang tersirat.

No comments:

Business

Social

Follow Us Instagram @nurilaphasa